Kekuatan Cinta

Yth. Harmoni,

Saat ini saya, Asrie (27 th) berpacaran dengan Andre (28 th). Kami satu iman Katolik dan telah berpacaran selama 3 tahun. Hubungan kami boleh dibilang nyaman namun tidak aman. Selama kami masih pacaran, orangtua Andre tak pernah melarang namun kami tidak pernah diijinkan menikah, terutama oleh ayahnya dengan alasan hari kelahiran kami menurut penanggalan Jawa (weton) tidak baik sebab ketika dihitung akan jatuh pada hitungan yang paling buruk dan tidak hokky.. Sedangkan keluarga saya adalah keluarga yang mempercayai bahwa semua hari adalah baik. Saya dan Andre saling mencintai dan kami berdua sudah bekerja dan berencana membeli sebuah rumah karena tujuan kami memang ingin menikah. Karena umur kami dirasa cukup untuk menikah, keluarga saya mendesak Andre untuk menentukan sikap. Hal ini sempat membuat Andre bimbang. Ada rencana kami menikah tanpa direstui orangtua Andre, namun disatu sisi kami berdua takut disebut anak durhaka. Apakah kami salah jika pernikahan kami hanya direstui keluarga saya saja dan apa benar kami ini anak durhaka jika kami nantinya benar-benar melaksanakan pernikahan tersebut. Bagaimana pandangan Kitab Suci mengenai anak durhaka sehubungan dengan sikap kami ini? Kami benar-benar mohon diberi penjelasan agar kami dapat segera menentukan sikap. Terimakasih atas saran-sarannya.

Asrie - Surabaya


Jawaban

Asrie
Situasi hidupmu memang sulit dan dilematis. Apapun yang kamu pilih akan melukai salah satu pihak dan mungkin juga dirimu sendiri. Memang kita tidak bisa melupakan adat seperti weton dan sebagainya, sebab kepercayaan tentang weton itu sudah terjadi beratus-ratus tahun. Nenek moyang kita, misalnya untuk mengatakan orang yang lahir kamis kliwon tidak cocok dengan orang yang lahir selasa kliwon itu berasal dari pengalaman yang berproses puluhan bahkan ratusan tahun. Mereka belajar dari apa yang mereka alami dan mungkin juga terjadi beberapa kali dalam kehidupan sehingga akhirnya mereka memutuskan bahwa orang kamis kliwon tidak cocok bila menikah dengan orang yang lahir selasa kliwon. Jadi menurut saya ini bukan tahayul tapi sesuatu yang sudah mengalami proses dari mempelajari alam dan kehidupan.

Tidak ada komentar:

Kirim email


Nama
Alamat email
Subject
Pesan
Image Verification
Please enter the text from the image:
[ Refresh Image ] [ What's This? ]

Klik Dapat Dollar

Menjadi member Paid To Click

Klik Dapat Dollar